
KENDARIPOS.CO.ID — Guna memudahkan akses masyarakat yang ingin berbelanja kebutuhan sembako di tengah pandemi COVID-19, Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari telah bekerjasama dengan beberapa provider transportasi online diantaranya Grab, Go-Jek dan Maxim. Kerjasama tersebut dimaksudkan agar masyarakat tetap mematuhi protokoler kesehatan pemerintah yakni Social Distancing (jaga jarak).
“Kami sudah kerjasama dengan beberapa provider (Grab, Gojek dan Maxim) yang total armadanya sekitar 3.500 unit. Nanti mereka akan mobile memenuhi permintaan masyarakat,” kata H. Sulkarnain Kadir, Wali Kota Kendari, kemarin.
Dengan begitu lanjut Sulkarnain, warga metro tidak usah repot-repot kepasar, mengingat pasar merupakan salah satu tempat yang berpotensi menjadi sumber penularan. “Untuk teknis pelaksanaannya kami sudah bahas bersama. Yang jelasnya sesuai protokol penanganan COVID-19,” kata Sulkarnain.
