
KENDARIPOS.CO.ID — Setelah dua tahun dikerjakan, akhirnya proyek pembangunan Dermaga Penyeberangan Feri di Pulau Kaledupa memasuki tahap terakhir. Dibangun pada tahun 2018 lalu, Kementerian Perhubungan melalui Dirjen Perhubungan Darat memastikan pembangunan Dermaga Penyeberangan Feri akan tuntas tahun ini.
Tahun 2020, anggaran yang dikucurkan kementerian untuk penyelesaian proyek di Kaledupa itu sebanyak Rp 19 miliar. Diproyeksi, dermaga tersebut akan beroperasi pada tahun 2021 mendatang. Kepala Dinas Perhubungan Wakatobi, Hariadin, menuturkan, pihaknya sudah melakukan pemantauan di Kaledupa. Ada lima unit rumah warga yang menghalangi proses pembangunan ini, namun pemerintah sudah melakukan pendekatan dan sosialisasi.

“Akan segera dilakukan evakuasi,” ungkapnya, Senin (23/3). Hariadin menjelaskan, pembanguan tahap terakhir tersebut meliputi akses keluar hingga jalan raya, gedung serta kantor-kantor. “Jadi pembanguan akses masuk ini akan dibangun dua jalur. Dibagian jalanan akan ada semacam bundaran dan lainnya. Kita berharap pembangunan tahap akhir ini tidak menemui hambatan berarti sehingga sehingga bisa segera dioperasikan,” tambahnya.
Sekadar diketahui, pada tahun 2018 lalu tahap awal pembangunan ini telah menelan anggaran sebanyak Rp 5,5 miliar. Sementara pada tahun 2019 lalu, kementerian kembali mengucurkan dana sebesar Rp 21,7 miliar dan anggaran tahap terakhir ini mencapai Rp 19 miliar. (c/thy)
