
KENDARIPOS.CO.ID — Universitas Halu Oleo (UHO) terus berbenah. Bukan hanya dari sisi akademik, tapi juga infrastruktur. Rektor UHO, Prof. Dr. Muhammad Zamrun Firihu, M.Si., M.Sc., telah meresmikan gedung Dekanat Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) yang baru saja direnovasi, sehingga kembali ke kondisi baik, Kamis (6/2).
Mantan Dekan Fakultas MIPA UHO itu mengucapkan “Alhamdulillah” sebab gedung itu sudah selesai dibenahi, walaupun pembangunannya sempat tertatih tatih. Katanya, ini bukan penataan FISIP saja, tatapi ini penataan unuversitas, yang tentunya melalu penataan di fakultas-fakultas dalam rangka akreditasi institusi.
