
KENDARIPOS.CO.ID — Dalam memperingati HUT ke-60 Kolaka, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) tidak hanya menggelar kegiatan sosial ekonomi, tetapi juga event religi. Salah satunya dengan menggelar tabligh akbar. Rencananya, kegiatan tersebut dilaksanakan Selasa (24/2) di Masjid Agung Khaera Ummah Kolaka.
Kabag Kesra Setkab Kolaka, Hj. Andi Wahidah, mengungkapkan, pihaknya akan menghadirkan Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Prof. DR. KH. Nasaruddin Umar. Kata dia, imam besar tersebut akan memberikan tausiyah pada acara tabligh akbar dalam rangka HUT ke-60 Kabupaten Kolaka. “Sebelum tabligh akbar, terlebih dahulu digelar acara zikir yang akan dipimpin Ustadz Herman Dondeng dan doa akan dipandu oleh Ustad Duana Said. Setelah habis sholat magrib baru dilanjutkan tabligh akbar,” ungkapnya, Senin (24/2).
Wanita yang sebelumnya menjabat Sekretaris BKD Kolaka ini mengatakan, kegiatan religi seperti tabligh akbar tersebut merupakan agenda rutin setiap perayaan HUT Kolaka. Wahidah berharap, dengan kehadiran Imam Besar Masjid Istiqlal tersebut di Bumi Mekongga, maka kaum muslimin yang ada di otorita Ahmad Safei dapat memanfaatkan untuk menambah pengetahuan agamanya dengan menghadiri kegiatan tersebut.
“Kami berharap agar apa yang akan disampaikan oleh imam besar Masjid Istiqlal tersebut dapat memberikan kesejukan dan harapan-harapan yang bisa memotivasi kita semua sebagai masyarakat Kabupaten Kolaka untuk senantiasa mempererat tali silaturahmi dan selalu saling mengasihi serta bertoleransi. Sehingga Kolaka benar-benar menjadi kota yang penuh kedamaian, kesejukan dan dirahmati oleh Allah,” tutur Wahidah. (c/fad)
