KENDARIPOS.CO.ID — Tidak sedikit warga mengeluhkan alotnya pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kendari ihwal pembuatan dokumen kependudukan. Karena itu, lembaga yang dipimpin Halili itu membuka ruang komplain bagi warga yang tak mendapat pelayanan maksimal.

“Selama ini, masyarakat selalu mengeluh dengan lamanya berurusan di Disdukcapil, sehingga itu mendorong kita untuk mengajak berbagai elemen lintas sektoral duduk bersama mencari solusi,” ungkap Kepala Dukcapil Kendari, H. Halili dalam rapat konsultasi publik standar pelayanan publik (SPP) Disdukcapil, di Claro, Kamis (3/10).
