
KENDARIPOS.CO.ID — Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK) mewajibkan para dosen tetapnya melakukan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PPM). Kewajiban ini sebagai salah satu upaya lembaga pendidikan swasta terbesar di Sultra tersebut untuk dapat meningkatkan kualitas para dosen dan mahasiswa yang ada di lingkup universitas.
Rektor UMK, Amir Mahmud mengatakan, demi menunjang kualitas para mahasiswa, kualitas dosen harus ditingkatkan. Setiap pengajar tetap yang ada di UMK, diwajibkan untuk melakukan PPM setiap tahun. Hal tersebut dilakukan agar kualitas yang dimiliki para dosen dapat ditingkatkan sehingga mahasiswa yang dicetak memiliki kemampuan dan keterampilan, dan mampu bersaing dalam dunia kerja. “Penelitian dan pengabdian yang dilakukan oleh dosen akan dibiayai oleh dana internal UMK,” ujarnya.
Dosen tetap di UMK harus terus meningkatkan kegiatan penelitiannya, baik itu dibiayai oleh yayasan maupun pemerintah. Kegiatan penelitian itu diharapkan dapat meningkatkan keilmuan di bidangnya masing-masing dan dapat berguna bagi mahasiswa. “Mahasiswa tidak akan mendapat pengetahuan yang berkembang apabila para dosennya tidak pernah melakukan penelitian,” jelasnya, Jumat (2/8).
