
KENDARIPOS.CO.ID — Sebanyak 40 mahasiswa Program Profesi Apoteker pada Fakultas Farmasi Universitas Halu Oleo (UHO), melaksanakan Praktik Kerja Profesi Apoteker (PKPA) pada bidang industri di dua lembaga kefarmasian, Kamis (18/7). Adapun lembaga farmasi yang menjadi tujuan magang tersebut, adalah Lembaga Farmasi Angkatan Laut di Jakarta, dan Lembaga Farmasi Angkatan Darat di Bandung.
Wakil Rektor III Bidang kemahasiswaan dan Alumni UHO, Dr. Nur Arafah mengatakan, Profesi Apoteker merupakan profesi baru yang ada di UHO, dan memiliki peluang kerja yang cukup tinggi di Sultra. Karenanya, mahasiswa harus kita bekali banyak pengalaman secara langsung terkait kefarmasian. “Praktik kerja yang akan dilakukan oleh mahasiswa Profesi Apoteker ini sangat bagus, guna menambah pengetahuan industri kefarmasian mereka,” ujarnya, Kamis (18/7).
